Friday, February 3, 2012

Paradigma Sukses


Dua orang kakak beradik yang sama-sama mengelola toko kelontong. Kakak beradik ini mendapatklan modal dari ayahnya untuk menjalankan usaha toko dilokasi yang tidak terlalu jauh berbeda. Sang ayah berpesan kepada mereka tentang dua hal yang perlu diperhatikan yaitu”Pertama jangan menagih utang kepada orang yang berhutang kepada mu dan kedua setiap pergi dari rumah ke toko atau sebaliknya jangan sampai terkena matahari”.
Waktu terus berlalu dan masing-masing berusaha mengelola tokonya dengan menjalankan pesan ayahnya. Setelah beberapa tahun setelah ayahnya meninggal, kenyataan yang terjadi adalah anak yang lebih tua tokonya berkembangan semakin pesat, barang-barangnya semakin banyak dan bertambah semakin jaya dan kaya. Sebaliknya adiknya semakin menurun dan barang-barangnya semakin menyusut dan menjadi semakin miskin.
Ibunya yang melihat perubahan ini merasa heran dan menanyakan kepada masing-masing anaknya. Ketika ditanyakan kepada anak yang paling kecil maka jawabanya adalah, “Semua nasehat ayah. Pesan pertama, saya tidak boleh menagih utang ke[ada orang yang berutang kepadaku, akibatnya modalku susut karena orang yang berhutang padaku tak membayarnya sementara aku tidak boleh menagihnya. Ayah juga berpesan agar setiap pergi dan pulang dari toko saya tidak boleh terkena sinar matahari. Akibatnya saya harus membawa mobil atau naik taksi menuju toko atau pulang ke rumah. Padahal, kalau mau dengan berjalan kaki saja sampai, tetapi karena pesan ayah demikian maka pengeluaranku menjadi bertambah banyak.
Sedangkan ketika ibunya bertanya kepada anak yang lebih tua yang lebih berhasil menjalankan usahanya, jawabnya adalah. “semua karena pesan ayah tersebut. Pertama ayah berpesan untuk tidak menagih utang kepada yang berhutang kepada saya, maka saya tidak menghutangkannya sehingga modal saya tidak susut, kalau ada yang ingin berhutang maka saya lebih senang memberikan bantuan uang sesuai kemampuan saya saja, sehingga saya tidak perlu menaguh utang kepada mereka. Ayah juga berpesan agar setiap berangkat dari rumah ke toko atau pulang dari toko tidak boleh terkena sinar matahari, sehingga saya berangkat ke toko dengan berjalan kaki lebih awal sebelum matahari terbit dan pulang lebih lambat setelah matahari terbenam. Akibatnya toko saya buka lebih awal dari toko lain dan tutup jauh setelah toko lain tutup. Kabiasaan ini menjadikan banyak orang tahu dan toko saya menjadi laris karena mempunyai jam kerja yang panjang.
Pesan yang dapat ditangkan dengan persepsi yang berbeda, maka pesan itu dianggap sebagai sebuah kesulitan bukan sebuah tantangan, hal ini mempengaruhi pikiran dan tindakannya.   

0 comments:

Post a Comment

Komentar anda